Tubuh kita membutuhkan makanan dengan gizi yang seimbang, terutama asupan sayuran hijau dan buah-buahan. Sayangnya, banyak orang yang nggak suka makan sayur. Padahal menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), seseorang dianjurkan untuk mengonsumsi buah dan sayur sebanyak 400 gram sehari, melansir laman Detik.
Ketika kebutuhanmu akan sayur nggak tercukupi, tubuh akan memperlihatkan gejala kekurangan nutrisi. Kalau tubuhmu menunjukkan tanda-tanda seperti ini, baiknya berhati-hati.
1. Kekurangan vitamin C dari sayuran bisa berakibat tubuh jadi mudah memar
Kalau tubuhmu mudah memar saat sedang kelelahan, ada baiknya jika kamu mulai mencukupi asupan vitamin C dari sayuran. Vitamin C dalam sayuran bisa memperbaiki kolagen yang membuat pembuluh darah bekerja dengan lancar. Kamu bisa konsumsi paprika, bunga kol, jeruk, dan lemon untuk mencukupi kebutuhan vitamin C harian.
2. Gusimu pun akan mudah berdarah jika kamu nggak banyak makan sayur
Kurangnya asupan vitamin C dari sayuran juga bisa membuat gusi mudah berdarah. Bahkan, ini juga bisa membuat proses penyembuhan luka jadi makin lama. Untuk itu, cukupi konsumsi nutrisi dari sayuran terutama yang mengandung vitamin C seperti paprika merah, kangkung, dan kecambah.
3. Sembelit atau sulit BAB juga akan kamu rasakan jika asupan sayur nggak tercukupi
Ini terjadi karena tubuh kekurangan serat. Nah, kalau sudah seperti ini, ada baiknya jika kamu mulai mengonsumsi brokoli, kubis, dan sayuran hijau lain supaya serat tercukupi dan pencernaan lebih lancar.
4. Sering merasa kram otot juga jadi tanda kalau kamu kurang sayur
Sayuran mengandung kalium yang bisa segah terjadinya kram otot. Makanya, ini direkomendasikan untuk kalian yang sering berolahraga di luar ruangan. Supaya otot tetap kuat dan aman ketika sering berolahraga, ada baiknya jika kamu mulai rutin mengonsumsi sayur seperti bayam atau ubi jalar.
5. Kalau kebutuhan serat kurang, kamu akan mudah merasa lapar
Selain perlancar pencernaan, serat juga bisa membuat seseorang lebih lama merasa kenyang. Nah, kalau kamu mulai sering merasa lapar tiap satu atau dua jam, mulai tambahkan asupan sayuran ke makanan harianmu. Kamu bisa menambahkan makanan kaya serat seperti kacang dan buah, ya!
hipwee